PUSAT KREASI MAHASISWA

Keluarga Mahasiswa Teknik Mesin UGM
Pusat Kreasi Mahasiswa atau lebih dikenal PAKSIMA merupakan wadah kreasi mahasiswa Teknik Mesin UGM. Paksima dibangun atas dasar untuk mengabdi kepada masyarakat, saat ini Paksima telah berkembang dan memfokuskan 3 divisi bagi anggotanya untuk menambah wawasan serta mengaplikasikan apa yang telah dipelajari dikuliah. Divisi tersebut antara lain, Divisi Mekanik, Divisi Mekatronika dan Divisi Aeromodelling.   Selain pada pengabdian masyarakat, banyak anggota Paksima yang menuangkan kreasinya dalam beberapa kegiatan seperti PKM, Lomba individu maupun kelompok serta team dalam beberapa bidang. diantaranya adalah Bimasakti Racing Team, Arjuna Electric Vehicle, Semar, Roboboat, Chem E Car, Gadjah Mada Robotic Team (GMRT), Gadjah Mada Aerospace Team, Gadjah Mada Flying Object Research Centre (GAMAFORCE).  

Recent Post

Pelatihan Pemrograman C++ tahap 1.

Pelatihan C plus plus kali ini diadakan oleh divisi mekatronika PAKSIMA. Pelatihan ini merupakan rangkaian awal dari beberapa pelatihan diantaranya ...

test

gguguygyuguyguygyug ...

Divisi Mekanik

Merupakan divisi dari Pusat Kreasi Mahasiswa UGM yang menampung minat mahasiswa Teknik Mesin di bidang desain, konstruksi, dan permesinan dari ...
Loading...

Divisi Mekanik
Menampung minat mahasiswa Teknik Mesin di bidang desain, konstruksi, dan permesinan dari suatu benda/wahana. disalurkan melalui kreasi-kreasi purwarupa yang dalam pengimplementasiannya menggunakan ilmu dasar perkuliahan yang dikembangkan secara lanjut sehingga dapat menjadi solusi yang nyata. Saat ini terdapat 5 tim UGM yang berprestasi bersama divisi mekanik, yaitu SEMAR, Bimasakti, Arjuna, Roboboat, dan Chem-E-Car.
Divisi Mekatronika
Mekanika, Elektronika, Informatika. Itulah 3 bidang ilmu yang dipelajari pada divisi ini. Bertujuan untuk mengasah kemampuan anggotanya dalam bidang mekatronika mulai dari pemrograman, mikrokontroler, PLC hingga robotika beserta pergerakan dan algoritmanya. Selain itu mesin perkakas dengan otomasi seperti CNC Machine juga dikaji dalam divisi ini.
Divisi Aeromodelling
Divisi Aeromodelling ada untuk memberi pemahaman mengenai konsep aerodinamika yang diaplikasikan dalam desain dan manufaktur suatu objek terbang tanpa awak / unmanned aerial vehicle (UAV). Dengan dua tim yang merupakan bagian di dalamnya, yaitu GAMAFORCE dan GMAT, Divisi Aeromodelling PAKSIMA hadir untuk menjawab tantangan perkembangan zaman dalam dunia dirgantara.